Stadion EURO 2012 Warsaw National Stadium

Sabtu, 23 November 2013 0 komentar

Stadion EURO 2012 : Warsaw National Stadium | Pertunjukan akbar pesta sepakbola se-benua biru EURO 2012 Polandia & Ukraina tinggal hitungan hari lagi, gema kemeriahannya sudah sampai keseluruh penjuru dunia termasuk indonesia. Semua pertandingan sepakbola ini akan dilaksanakan di 2 negara Polandia dan Ukraina, disana terdapat banyak stadion megah yang baru dibangun maupun baru direnovasi. Nah Kali ini saya akan Berbagi mengenai salah satu stadion yang akan digunakan untuk pertandingan EURO 2012 yaitu Stadion Nasional Warsawa atau Warsaw National Stadium atau Stadion Narodowy w Warszawie yang terletak di Kota Warsawa Ibukota negara Polandia.


Karakteristik dan Dan Spesifikasi Warsaw National Stadium

Nama StadionStadion Narodowy w Warszawie
Lokasial. Zieleniecka 1 Warsawa, Polandia
Letak Koordinat52°14′22″N 21°02′44″E


Dibangun2008-2011
PembukaanJanuary 29, 2012
PemilikTreasury State
OperatorNarodowe Centrum Sportu
SurfaceGrass
Field
Biaya Pembangunan€ 500 million
ArsitekGerkan, Marg and Partners
Manajer ProyekMariusz Rutz
Zbigniew Pszczulny
Structural engineerSchlaich Bergermann & Partner
Kapasitas58 500
72 900 (concerts)
Rekor Jumblah penonton57,000 (Poland-Portugal, 29 February 2012)
Dimensi Lapangan105 x 68 m
Website Resmihttp://stadionnarodowy.org.pl/
Stadion didominasi warna perak dan merah yang menyerupai warna bendera Polandia. bagian depannya tediri dari jaring yang dicat dan diimpor langsung dari spanyol. Dengan kapasitas 58.500 penonton menurut saya masih kalah besar dengan Stadion Utama Gelora Bung Karno Senayan Jakarta yang memiliki kapasitas 88.083 penonton. Kursi distadion ini terdiri dari 900 kursi untuk media dan pers, lebih dari 4.600 "kursi premium" yang dirancang untuk tamu istimewa , 106 kursi untuk orang cacat dan lebih dari 800 kursi di tribun VIP. Berikut penampakan kursi di Warsaw National Stadium

Warsaw National Stadium

Lanjut kebagian atap. Sebagian atap stadion ini transparan terbuat dari fiberglas dan dilapisi teflon yang tahan terhadap faktor cuaca (hujan, panas, menampung hingga 18 cm ketebalan salju). Oia, atp ini bisa dibuka tutup lho, proses membuka atau menutup atap memakan waktu 20 menit dan dapat dilakukan hanya pada suhu di atas 5 ° C. Berat total baja-kabel pendukung struktur atap adalah 1.200 ton. Di bawah atap ada empat layar tampilan LED digantung. Masing-masing memiliki luas 200 m².

Warsaw National Stadium
Stadion ini dekat dengan stasiun kereta api yang bisa menuju pusat kota dalam waktu 5 menit, selama jam-jam sibuk kereta api bisa berjalan setiap 4 menit dan dalam waktu satu jam sekitar 26000 orang bisa mencapai stadion hanya dengan kereta api, waw amazing bukan? Selain dengan kereta api ada juga beberapa Halte bus disekitar stadion, dijamin deh nggak bakal kekurangan alat transportasi buat yang mau menyaksikan pertandingan EURO 2012.

Sebelum digunakan untuk pertandingan EURO 2012 stadion ini telah dipakai untuk pertandingan persahabatan antara Portugal VS Polandia pada tanggal 29 Februari 2012 yang berakhir dengan skor kaca mata.

Tiga pertandingan Grup A EURO 2012 dimainkan distadion ini juga semi final dan perempat final, berikut ini pertandingan yang akan dimainkan distadion ini
TglWaktu setempatTeam #1ResultTeam #2RoundScored
2012-06-0818:00 Polandia-:- YunaniGroup A-
2012-06-1220:45 Polandia-:- RussiaGroup A-
2012-06-1620:45 Yunani-:- RussiaGroup A-
2012-06-2120:45A1-:-B2Perempat final-
2012-06-2820:45B1/A2-:-D1/C2Semi-final-
Kapasitas boleh kalah dengan Stadion Gelora Bung Karno tapi soal Fasilitas dan Kualitas masih jauh mewah dari SUGBK. Sudah gak sabar ingin menyaksikan EURO 2012 dengan kejuta-kejutannya, ingat saat tim unggulan pulang kampung lebih awal dan tim kacangan yunani jadi juara hehe.

Stadion EURO 2012 : Warsaw National Stadium merupakan stadion yang fantastis dan semoga di stadion ini pun tersaji pertandingan yang fantastis juga. Terimakasih sudah membaca artikel saya, semoga bermanfaat.

Picture n artikel Special credit to : en.wikipedia.org and google

0 komentar:

Posting Komentar

 

©Copyright 2011 Buka Kaca